TUGAS FILSAFAT ILMU 1. Jelaskan perbedaan antara ilmu pengetahuan dengan bentuk-bentuk pengetahuan lain (mitos, adat, kepercayaan dll.) ...
TUGAS FILSAFAT ILMU
1. Jelaskan perbedaan antara ilmu pengetahuan dengan bentuk-bentuk pengetahuan lain (mitos, adat, kepercayaan dll.)
Ilmu Pengetahuan:
Mempelajari alam sebagaimana adanya dan terbatas hanya pada lingkup pengalaman manusia. Ilmu mengumpulkan hasil pengetahuan secara teratur dan sistematis (berkat adanya refleksi). Dengan tujuan untuk menjawab permasalahan kehidupan yang dihadapi manusia sehari-hari, dan digunakan dalam menawarkan berbagai kemudahan kepadanya. Ilmu mencoba mencarikan penjelasan mengenai alam menjadi kesimpulan yang bersifat umum dan impersonal.
Pengetahuan lain:
Merupakan segenap apa yang kita ketahui tentang suatu obyek tertentu, termasuk ke dalamnya adalah ilmu. Pengetahuan tidak dibatasi oleh lingkup pengalaman manusia saja tapi juga segala sesuatu yang berada di luar jangkauan pengalaman manusia.
2. Mengapa ilmu pengetahuan dianggap lebih unggul dari pada bentuk-bentuk pengetahuan tersebut?
Karena ilmu pengetahuan mampu menunjukkan fakta atau bukti yang konkret tentang segala sesuatu yang dinyatakan oleh ilmu pengetahuan tersebut. Sedangkan pengetahuan tentang mitos, adat, kepercayaan tidak mampu menunjukkan fakta real yang mampu diterima oleh akal manusia.
3. Jelaskan asumsi-asumsi metafisis dan epistemologis yang disebutkan dalam buku "Filsafat Ilmu Pengetahuan" karya Jujun S Sumantri (lihat bahan bacaan yg dibagikan di kelas pada pertemuan ke-5)?
Terdapat ujud-ujud yang bersifat gaib (supernatural) dan ujud-ujud ini bersifat lebih tinggi atau lebih kuasa dibandingkan dengan alam yang nyata.
Dinamisme: kepercayaan yang menganggap bahwa benda-benda memiliki kekuatan gaib.
Animisme: kepercayaan yang menganggap bahwa binatang-binatang memiliki kekuatan gaib.
Hukum alam memunculkan paham determinisme, probabilitas dan pilihan bebas.
Paham determinisme menyatakan bahwa pengetahuan itu bersifat universal dan mutlak kebenarannya.
Paham pilihan bebas menyatakan bahwa pengetahuan itu bebas tanpa terikat oleh kaidah-kaidah tertentu.
Paham probabilitas menyatakan bahwa pengetahuan itu merupakan suatu kemungkinan.